Kapolres Koltim Humanis, Akbp Yudhi Palmi DJ Bergeser Di Riau, Tongkat Estapet Dilanjutkan Akbp Tinton Yudha Riambodo
KOLTIM, JEJARISULTRA. COM,_Sebagai perintis berdirinya Polres Kabupaten Kolaka Timur, AKBP. Yudhi Palmi DJ menyimpan rasa haru dan kesan yang humanis bagi Polres dan masyarakat Koltim. Kini tongkat estafet beralih kepada Akbp. Tinton Yudha Riambodo sebagai Kapolres Koltim kedua setelah mekar dari Polres Kolaka beberapa tahun silam.
Mantan Kapolres Koltim, Akbp. Yudhi Palmi DJ menyampaikan, rasa terima kasih atas kebersamaan selama memimpin Polres Koltim, baik internal kepolisian, Pemerintah Daerah, Masyarakat dan semua stakeholder yang telah bekerja sama menyukseskan ivent nasional hingga agenda pemerintahan daerah, serta menjaga Kamtibmas.
"Alhamdulillah kolaborasi semua pihak semua berjalan lancar, aman dan terkendali daerah Wonua Sorime. Sekali lagi terima kasih semua pihak termasuk para media yang telah berkolaborasi dengan Polres Koltim membuat berita positif tentang kinerja kepolisian,"jelasnya, Kamis, (10/4).
Kapolres Koltim, Akbp. Tinton Yudha Riambodo mengatakan, apresiasi yang telah dilakukan oleh Kapolres Koltim, Akbp. Yudhi Palmi DJ dalam memimpin Polres Koltim sejak mekar sampai saat ini. Dia berjanji, akan melanjutkan apa yang telah dilakukan Kapolres sebelumnya untuk lebih meningkatkan kinerja kepolisian dalam melindungi dan mengayomi masyarakat Kolaka Timur.
"Saya harapkan kolaborasi semua pihak termasuk para media yang ada di Kolaka Timur untuk berkolaborasi membangun citra kepolisian yang positif. Mudah-mudahan kedepannya Polres Koltim terus kita tingkatkan menjadi lebih baik,"imbuhnya.(ksd)