![]() |
Kantor Desa Wonua Kongga Kec. Laeya Kab. Konsel |
Kantor Desa Wonua Kongga Masih Disegel, Kadis DPMD Konsel Tetap Lakukan Pelayanan
KONSEL, JEJARISULTRA. COM,_Sejak tahun 2024,lalu kantor Desa Wonua Kongga Kecamatan Laeya Kabupaten Konawe Selatan masih disegel warganya sampai hari ini. Menurut catatan di papan penyegelan, diri copot, korupsi, stop data palsu, uang dana uang negara bukan uang pribadi dan tulisan lainnya yang tidak bisa dihapus karena dituliskan permanen.
Saat dikonfirmasi, Kades Wonua Kongga, La Ode Sabaino membenarkan, bahwa benar adanya penyegelan kantor dan balai desa oleh sebagian masyarakat Wonua Kongga sejak tahun 2024 lalu. Namun dirinya mengaku, sampai saat ini belum bisa membuka penyegelan tersebut.
"Saya belum bisa membuka penyegelan kantor dan balai tersebut. Saya lakukan pelayanan di rumah bagi warga yang membutuhkan dirinya," kata La Ode Sabaino, pada wartawan media ini, kemarin.
Terpisah, Kadis DMPD Konsel, Ambolaa menyampaikan, masalah penyegelan kantor dan balai desa sebagai upaya protes warga kepada kepala desa hingga berujung penutupan kantor. Masalah itu juga sudah sampai sempat dihering oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konsel, aparat penegak hukum hingga pemerintah pusat.
"Pembinaan sudah kita turunkan bahkan pihak inspektorat sudah turun hanya warganya menolak untuk audik. Kan salah satu tuntutan mereka adanya kerugian negara maka untuk membuktikan ada penyelewengan harus ada audit Inspektorat. Kadesnya juga kita panggilpanggil. Saya harapkan pelayanan kepada masyarakat Wonua Kongga tetap berjalan meskipun di kantor desa masih di segel," imbuhnya. (ksd)